Jumat, 14 Juni 2013

Kebiasaan Agar Tak Mudah Sakit


Kebiasaan Agar Tak Mudah Sakit


Agar badan kita menjadi sehat, maka kekebalan tubuh Anda harus tetap terjaga dengan baik. Untuk menjaga kekebalan tubuh Anda, Anda dapat melakukan berbagai kebiasaan yang dapat Anda lakukan sehari-hari. Dan bila kebiasaan-kebiasaan sehat tersebut dapat Anda lakukan rutin sehari-hari, maka tentunya penyakit pun akan malas untuk mendekati Anda.


Dan kebiasaan-kebiasaan sehat itu adalah:


1. Tidur Siang


Dengan melakukan tidur siang selama minimal 30 menit, maka hal ini akan membuat sistem kebelan Anda menjadi meningkat dan fungsinya untuk menjalankan penyakit Anda agar dapan melawan penyakit menjadi lebih efektif. Selain itu dengan melakukan tidur siang baik untuk menjaga kesehatan jantung dan menjaga peredaran darah Anda. Tidur siang yang paling baik adalah antara jam 13.00-15.00


2. Minum Air secukupnya


Dengan mengkonsumsi air secukupnya juga dapat membantu Anda untuk menjaga kesehatan jantung Anda. Dengan meminum air secara rutin dapat membantu Anda untuk mengurangi resiko terkena penyakit jantung sebanyak 20-30 % dan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh anda.



3. Makan dengan porsi kecil



Cobalah untuk makan dengan porsi kecil namun dengan nutrisi yang singkat. Dengan mengkonsumsi porsi kecil namun dengan basic 4 sehat 5 sempurna. Dengan mengkonsumsi makanan lengkap itu lebih baik daripada kita mengkonsumsi makanan dalam jumlah banyak namun tidak sehat. Dengan menjaga porsi makan kecil pun dapat mencegah terjadinya kegemukan atau bahkan obesitas.



4. Rutin Melakukan Yoga



Dengan rutin melakukan latihan yoga, hal ini dapat membantu Anda untuk menguatkan dan menyeimbangkan sistem kekebalan tubuh Anda sehingga membuat Anda jarang terkena penyakit. Yoga juga dapat membantu Anda untuk mecegah penyakit yang berbahaya seperti diabetes, gangguan jantung, dan tekanan darah tinggi yang sering menyerang secara tak terduga.



5. Konsumsi Bawang Putih



Bawang putih dapat bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah dan juga kolestrol tinggi. Bawang putih juga dapat melawan bakteri yang berbahaya dan juga sebagai antioksidan yang luar biasa. Dengan mengkonsumsi bawang putih secara rutin, maka orang yang mengkonsumsinya menjadi jarang sakit. Bawang putih ini dapat dinikmati secara mentah atau matang. Namun sebaiknya tidak mengkonsumsi bawang putih dalam bentuk suplemen karena sudah kandungan aslinya sudah tidak ada lagi seperti bawang putih yang asli.



6. Mandi Air Dingin



Sebagian orang tentunya lebih memilih untuk mandi dengan menggunakan air hangat, namun ternyata mandi air dingin mempunyai berbagai manfaat yang baik bagi tubuh kita. Dengan membiarkan tubuh kita dibasuh dengan air dingin, maka hal itu secara tidak langsung dapat memperlancar sirkulasi darah, memeprkuat ketahanan kulit Anda, memperbaiki dan meningkatkan mood, meremajakan tubuh, dan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda dibandingkan dengan Anda mandi dengan menggunakan air hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar